Selasa, 23 Juni 2015

Internet Dan Manfaatnya

Pengertian dari internet ( interconnection networking)adalah  jaringan komunikasi global yang terbuka dan menghubungkan jutaan bahkan milyaran jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis, dengan menggunakan tipe komunikasi seperti telepon, satelit dan lain sebagainya.

Berikut ini beberapa fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengguna internet, antara lain :
1. WWW
World Wide Web atau yang sering disingkat dengan WWW merupakan sebuah sistem yang terdapat pada internet dan bertugas melakukan pencarian sekaligus pemberian informasi yang cepat dengan menggunakan teknologi hypertext.
2. Email
Email merupakan surat atau pesan elektronik yang dikirimkan dan diterima antar pengguna komputer. Email memungkinkan seorang individu mengirimkan pesan ke individu lainnya dengan waktu yang cepat, bahkan dalam hitungan detik.
3. Mailing List
Mailing List atau yang sering disebut dengan milis merupakan salah satu discussion group yang terdapat pada internet. Untuk menjadi anggota sebuah milis, kita terlebih dahulu mengirimkan email ke subsription address dan menunggu persetujuan dari moderator  milis tersebut. Biasanya, anggota dari milis saling bertukar informasi, pendapat, dan lain sebagainya.
4. BBS
Bulletin Board System atau yang biasa disingkat BBS merupakan suatu pusat layanan informasi yang menyediakan berbagai macam informasi dari berbagai bidang tertentu seperti bidang pendidikan, bisnis, sosial, teknologi dan lain-lain.
Dengan menggunakan fasilitas ini, pengguna dapat bertukar pikiran dengan pengguna lainnya pada topik tertentu. Biasanya, pengguna yang mengakses BBS dapat mengunggah maupun mengunduh berita dari pengguna lain dengan mudah.
5. Chatting
Chatting merupakan percakapan antara dua atau lebih pengguna komputer secara realtime dengan memanfaatkan jaringan internet. Bagi pengguna komputer yang telah melengkapi perangkat komputernya dengan webcam, maka mereka dapat chatting dengan melihat wajah pengguna lain yang di ajak chatting tersebut.
6. Newsgroup
Sama halnya dengan milis, newsgroup juga merupakan salah satu discussion group yang ada di internet. Untuk mengakses suatu newsgrup, diperlukan jaringan komputer khusus yang biasa disebut UseNet.
Umumnya, setiap newsgroup di atur berdasarkan satu topik umum yang kemudian dibagi menjadi beberapa sub topik dibawahnya.
7. FTP
FTP atau File Transfer Protocol merupakan layanan internet untuk melakukan transfer file antara pengguna komputer dengan suatu server di internet. Jadi, kita bisa melakukan pengiriman (upload) atau menyalin (download) sebuah file antara komputer kita dengan komputer lain yang terhubung pada jaringan internet.
FTP umumnya dimanfaatkan sebagai wahana pendukung yang sangat diperlukan untuk pertukaran maupun penyebarluasan sebuah file melalui jaringan internet.
8. Gopher
Gopher merupakan protokol layer aplikasi TCP/ IP yang dirancang khusus untuk keperluan distribusi, pencarian, maupun pengambilan dokumen melalui jaringan internet
Fungsi/ Manfaat Internet 
Berikut beberapa fungsi/ manfaat dari penggunaan internet :
1. Menambah wawasan dan pengetahuan
Dengan adanya internet, kita jadi lebih tahu mengenai berbagai wawasan dan pengetahuan dari berbagai bidang dari seluruh dunia. Terutama bagi pelajar, internet mempermudah mereka dalam mencari informasi yang berkaitan dengan pelajaran mereka.
2. Komunikasi Menjadi Lebih Cepat
Perkembangan internet yang semakin menjadi-jadi membuat komunikasi antar individu menjadi sangat mudah dan cepat. Kita juga dapat berkomunikasi dengan orang luar negri sekalipun dengan biaya yang relatif murah.
Selain itu, sudah banyak jejaring sosial seperti Facebook yang digunakan pengguna internet untuk berkenalan dan menemukan teman baru di sana. Tidak sedikit juga dari mereka yang ngobrol/ chatting dengan kerabat mereka menggunakan jejaring sosial ini.
3. Mudahnya Belanja di Internet
Dengan meledaknya penggunaan internet, semakin banyak orang yang tertarik melakukan belanja online. Saat ini, banyak orang yang lebih suka belanja online karena sangat mudah dan efisien.
Salah satu keuntungan dari belanja online adalah kita tidak perlu keluar rumah untuk membeli item yang kita butuhkan. Selain itu, ketika jam kerja sangat sibuk atau tidak teratur, belanja online merupakan pilihan yang terbaik untuk membeli barang tanpa harus menyita banyak waktu.
4. Internet sebagai Wahana Hiburan
Internet juga berperan sebagai "Penghibur" bagi anda yang sedang gelisah atau galau memikirkan sesuatu. Anda bisa menghibur diri dengan mengakses jejaring sosial, mendengarkan musik, streaming video atau main game.
5. Memudahkan Mencari Lowongan Pekerjaan
Selain mudahnya mencari informasi di internet, anda juga dapat mencari lowongan pekerjaan di internet dengan mudah. Internet telah menjadi wadah tersendiri bagi anda untuk mendapatkan pekerjaan dengan mudah melalui situs-situs yang menyediakan informasi lowongan pekerjaan.
6. Pentingnya Internet dalam Dunia Bisnis
Mengingat internet dapat dimanfaatkan dalam segala bidang termasuk dalam bidang bisnis, maka tak sedikit para pelaku bisnis menggunakan internet demi menunjang bisnis mereka.

Sumber : http://www.nesabamedia.com/2015/04/pengertian-dan-manfaat-dari-internet.html

Senin, 22 Juni 2015

DataBase



Database atau basis data adalah kumpulan data yang disimpan secara sistematis di dalam komputer dan dapat diolah atau dimanipulasi menggunakan perangkat lunak (program aplikasi) untuk menghasilkan informasi. Pendefinisian basis data meliputi spesifikasi berupa tipe data, struktur, dan juga batasan-batasan data yang akan disimpan. Basis data merupakan aspek yang sangat penting dalam sistem informasi dimana basis data merupakan gudang penyimpanan data yang akan diolah lebih lanjut. Basis data menjadi penting karena dapat menghidari duplikasi data, hubungan antar data yang tidak jelas, organisasi data, dan juga update yang rumit.
Proses memasukkan dan mengambil data ke dan dari media penyimpanan data memerlukan perangkat lunak yang disebut dengan sistem manajemen basis data (database management system | DBMS). DBMS merupakan sistem perangkat lunak yang memungkinkan user untuk memelihara, mengontrol, dan mengakses data secara praktis dan efisien. Dengan kata lain semua akses ke basis data akan ditangani oleh DBMS. Ada beberapa fungsi yang harus ditangani DBMS yaitu mengolah pendefinisian data, dapat menangani permintaan pemakai untuk mengakses data, memeriksa sekuriti dan integriti data yang didefinisikan oleh DBA (Database Administrator), menangani kegagalan dalam pengaksesan data yang disebabkan oleh kerusakan sistem maupun disk, dan menangani unjuk kerja semua fungsi secara efisien.
Asal Mula Istilah Database
Istilah “Database” berawal dari ilmu komputer. Meskipun kemudian artinya semakin luas, memasukkan hal-hal yang di luar bidang elektronika, artikel mengenai database komputer. Catatan yang mirip dengan database sebenarnya sudah ada sebelum revolusi industri yaitu dalam bentuk buku besar, kuitansi danm kumpulan data yang berhubungan dengan bisnis.
Konsep Dasar Database
Konsep dasar database adalah kumpulan dari catatan, atau potongan dari pengetahuan. Sebuah database memiliki penjelasan terstruktur dari jenis fakta yang tersimpan di dalamnya: penjelasan ini disebut skema. Ada banyak cara untuk mengorganisasi skema, atau memodelkan struktur database: ini dikenal sebagai database model atau model data. Model yang umum digunakan sekarang adalah model relasional, yang menurut istilah yaitu mewakili semua informasi dalam bentuk tabel yang saling berhubungan dimana setiap tabel terdiri dari baris dan kolom (definisi yang sebenarnya menggunakan terminologi matematika). Dalam model ini, hubungan antar tabel diwakili dengan menggunakan nilai yang sama antar tabel.
Perangkat Untuk Membuat Database
Database dapat dibuat dan diolah dengan menggunakan suatu program komputer, yaitu yang biasa disebut dengan software (perangkat lunak).Software yang digunakan untuk mengelola dan memanggil kueri (query) database disebut Database Management System (DBMS) atau jika diterjemahkan kedalam bahasa indonesia berarti “Sistem Manajemen Basis Data”.
DBMS terdiri dari dua komponen, yaitu Relational Database Management System (RDBMS) dan Overview of Database Management System (ODBMS). RDBMS meliputi Interface Drivers, SQL Engine, Transaction Engine, Relational Engine, dan Storage Engine. Sedangkan ODBMS meliputi Language Drivers,Query Engine, Transaction Engine, dan Storage Engine.
Sedangkan level dari softwarenya sendiri, terdapat dua level software yang memungkinkan untuk membuat sebuah database antara lain :
High Level Software dan Low Level Software.
Yang termasuk di dalam High Level Software, antara lain Microsoft SQL Server, Oracle, Sybase, Interbase, XBase, Firebird, MySQL, PostgreSQL, Microsoft Access, dBase III, Paradox, FoxPro, Visual FoxPro, Arago, Force, Recital, dbFast, dbXL,Quicksilver, Clipper, FlagShip, Harbour, Visual dBase, dan Lotus Smart Suite Approach. Sedangkan yang termasuk di dalam Low Level Software antara lainBtrieve dan Tsunami Record Manager.
Tipe Database
Terdapat 12 tipe database, antara lain Operational database, Analyticaldatabase, Data warehouse, Distributed database, End-user database, External data base, Hypermedia databases on the web, Navigational database, In-memory data bases, Document-oriented databases, Real-time databases, dan RelationalDatabase.

MS. DOS



MS-DOS sebenarnya dibuat oleh sebuah perusahaan pembuat komputer, yang bernama Seattle Computer Products (SCP) yang dikepalai oleh Tim Patterson--yang belakangan direkrut oleh Microsoft untuk mengembangkan DOS--pada tahun 1980 sebagai sebuah perangkat lunak sistem operasi dengan nama Q-DOS (singkatan dari Quick and Dirty Operating System), yang selanjutnya diubah namanya menjadi 86-DOS, karena Q-DOS didesain agar dapat berjalan pada komputer dengan prosesor Intel 8086. Microsoft pun membeli lisensinya dengn harga 50.000 dolar Amerika dari SCP, lalu mengubah namanya menjadi MS-DOS. Selanjutnya, saat IBM hendak meluncurkan komputer pribadi yang disebut dengan IBM PC, Microsoft pun menjual lisensi MS-DOS kepada IBM.
Pengembangan
IBM dan Microsoft selanjutnya merilis versi-versi DOS; di mana versi IBM yang langsung dibundel dengan komputer IBM PC disebut dengan "IBM PC-DOS" (singkatan dari International Business Machine Personal Computer Disk Operating System). Pada awalnya, IBM hanya menggunakan apa yang layak digunakan dari MS-DOS yang dirilis oleh Microsoft, seperti program-programnya atau utilitas yang disertakannya. Karena itulah, versi IBM selalu dirilis lebih lambat dibandingkan dengan versi MS-DOS. Tapi, MS-DOS versi 4.0 adalah versi MS-DOS pertama yang benar-benar sama seperti IBM PC-DOS, karena Microsoft sedang berkonsenstrasi untuk mengembangkan sebuah sistem operasi penerus DOS, yang disebut dengan OS/2.
Microsoft, ketika melisensikan DOS kepada IBM, menandatangani perjanjian lisensi yang salah satu poinnya mengandung bahwa Microsoft boleh melisensikan MS-DOS kepada perusahaan selain IBM, dan para perusahaan tersebut dipersilakan mengubah nama MS-DOS menjadi nama yang mereka gunakan (contoh: TandyDOS, Compaq DOS, dan lainnya). Kebanyakan versi-versi tersebut tentu saja sama dengan versi yang telah dikembangkan oleh Microsoft dengan MS-DOS-nya, tapi Microsoft mulai mencabut perjanjian lisensinya sehingga para perusahaan lain harus menggunakan nama MS-DOS, bukannya nama yang telah dikustomisasi sebelumnya. Hanya IBM yang diberikan keleluasaan untuk terus menggunakan nama IBM PC-DOS, bukannya MS-DOS.
MS-DOS pun berkembang dengan cukup cepat, dengan fitur-fitur signifikan yang diambil dari beberapa sistem operasi lainnya seperti Microsoft Xenix--salah satu varian sistem operasi UNIX yang dikembangkan oleh Microsoft--dan DR-DOS milik Digital Research, serta produk-produk utilitas lainnya seperti Norton Utilities dari Symantec Corporation (produk yang diadopsi seperti Microsoft Disk Defragmenter), PC-Tools dari Central Points (produk yang diadopsi seperti Microsoft Anti-Virus), manajer memori diperluas atau EMM (Expanded Memory Manager) QEMM dari Quarterdeck (produk yang diadopsi seperti EMM386), kompresi disk (atau disk compression) DriveSpace dari Stac Electronics, dan masih banyak produk yang diadopsi lainnya.
Ketika Intel Corporation memperkenalkan mikroprosesor  baru yang disebut dengan Intel 80286, Microsoft dan IBM memulai proyek sistem operasi baru pengganti DOS yang disebut dengan OS/2, yang pada dasarnya adalah versi MS-DOS yang berjalan dalam modus terproteksi (protected mode). Tapi, Microsoft meninggalkan proyek OS/2 tersebut untuk memfokuskan diri pada pengembangan Microsoft Windows dan Microsoft Windows NT. Digital Research membuat sebuah antarmuka grafis yang disebut dengan GEM, tapi sangat kurang populer pada komputer IBM PC atau kompatibel. GEM ternyata mendapat pasarnya pada mesin komputer ATARI ST, tapi akhirnya disalip lagi oleh Microsoft dengan versi Windows 3.0.

Perintah internal MS-DOS
*        dir, untuk melihat daftar susunan file dan direktori
*         Contoh sintak: dir c:, menampilkan daftar file pada drive c:
*        del, untuk menghapus satu atau beberapa file
*         Contoh sintak: del file.txt, menghapus file.txt pada direktori aktif
*        copy, untuk menyalin file dari satu direktori ke direktori lainnya
*         Contoh sintak: copy a:file.txt c:file.txt, menyalin file.txt dari drive a: ke c:
*        ren, untuk mengganti nama file
*         Contoh sintak: ren file1.txt file2.txt, mengubah nama file1.txt menjadi file2.txt
*        ver, menampilkan versi dari MS-DOS




PENGERTIAN TOPOLOGI JARINGAN


Topologi jaringan adalah, hal yang menjelaskan hubungan geometris antara unsur-unsur dasar penyusun jaringan, yaitu node, link, dan station. Topologi jaringan dapat dibagi menjadi 6 kategori utama seperti di bawah ini.
ž  - Topologi bintang
ž  - Topologi cincin
ž  - Topologi bus
ž  - Topologi mesh
ž  - Topologi pohon
ž  - Topologi linier
ž            Setiap jenis topologi di atas masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Pemilihan topologi jaringan didasarkan pada skala jaringan, biaya, tujuan, dan pengguna.Topologi-topologi ini sering kita temui di kehidupan sehari-hari,namun kita tak menyadarinya.Topologi pertama yang digunakan adalah topologi bus.Semua Topologi memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.
TOPOLOGI STAR PADA JARINGAN  KOMPUTER
Pada topologi Star, masing-masing workstation dihubungkan secara langsung ke server atau hub. Keunggulan dari topologi tipe Star ini adalah bahwa dengan adanya kabel tersendiri untuk setiap workstation ke server, maka bandwidth atau lebar jalur komunikasi dalam kabel akan semakin lebar sehingga akan meningkatkan unjuk kerja jaringan komputer secara keseluruhan. Dan juga bila terdapat gangguan di suatu jalur kabel maka gangguan hanya akan terjadi dalam komunikasi antara workstation yang bersangkutan dengan server, jaringan secara keseluruhan tidak mengalami gangguan. Kelemahan dari topologi Star adalah kebutuhan kabel yang lebih besar dibandingkan dengan topologi lainnya.
Kontrol terpusat, semua link harus melewati pusat yang menyalurkan data tersebut kesemua simpul atau client yang dipilihnya. Simpul pusat dinamakan stasium primer atau server dan lainnya dinamakan stasiun sekunder atau client server. Setelah hubungan jaringan dimulai oleh server maka setiap client server sewaktu-waktu dapat menggunakan hubungan jaringan komputer tanpa menunggu perintah dari server.
ž  Keuntungan
ž  Paling fleksibel
ž  Pemasangan/perubahan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian jaringan lain
ž  Kontrol terpusat
ž  Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan
ž  Kemudahaan pengelolaan jaringan
ž  Kerugian
ž  Boros kabel
ž  Perlu penanganan khusus
ž  Kontrol terpusat (HUB) jadi elemen kritis
      

Tugas 3

Buatlah contoh sebuah paragraf yang berkaitan dengan bidang anda sekarang !
1. Contoh Paragraf Generalisasi.
2. Contoh Paragraf Analogi.
3. Contoh Paragraf Sebab-akibat (kausalitas).

1. Contoh paragraf Generalisasi :
Untuk mendapatkan komputer dengan kinerja yang memuaskan, kita wajib membeli hardware dan meng-upgrade software dengan baik. Bukan hanya itu saja, semua komponen komputer haruslah dirawat dengan baik agar tidak terjadi kerusakan. Dan pemakaian komputer haruslah baik, mulai dari penataan cahaya, suhu udara dan lama komputer dalam keadaan aktif. Jangan sampai komputer dalam keadaan menyala, tetapi tidak diakses. Jadi, untuk mendapatkan kinerja maksimal, memuaskan dan awet kita harus benar-benar memperhatikan komputer kita.

2. Contoh Paragraf Analogi
Jadilah seperti komputer yang bersifat 'Multitasking' adalah istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris yang mengacu kepada sebuah metode dimana banyak pekerjaan atau dikenal juga sebagai proses diolah dengan menggunakan sumberdaya CPU yang sama. Dalam kasus sebuah komputer dengan prosesor tunggal, hanya satu instruksi yang dapat bekerja dalam satu waktu, berarti bahwa CPU tersebut secara aktif mengolah instruksi untuk satu pekerjaan tersebut. Sehingga kita dapat memecahkan masalah ini dengan memjadwalkan pekerjaan mana yang dapat berjalan dalam satu waktu, dan kapan pekerjaan yang lain menunggu untuk diolah dapat dikerjakan

3. Contoh Paragraf sebab-akibat (Kausalitas)
Grafik komputer era sekarang semakin bagus. Dari gambar 2D sampai sekarang berkembang menjadi 3D bahkan sebagian instansi membuat grafik 4D. Untuk membuat grafik sebagus ini, memerlukan hardware dan software penunjang yang baik. Karena semakin banyaknya film 3D dan diminati oleh masyarakat, permintaan pembuat grafik akan hardware semakin tinggi. Oleh karena itu, hardware dan software penunjang grafik komputer semakin mahal, bagus dan bermacam-macam.

Tugas 4



BAB I
PENDAHULUAN
1.1    LATAR BELAKANG PRAKERIN
Dalam dunia Pendidikan, khususnya pada Sekolah Menengah Kejuruan, Praktek Kerja Industri merupakan bagian dari Pendidikan Sistem Ganda (PSG). Pendidikan Sistem Ganda (PSG) diilhami oleh dua system (dual system) yang dilakukan di Jerman. Mulai diberlakukan di Indonesia berdasarkan kurikulum SMK tahun 1994, dipertajam dengan kurikulum SMK edisi 1999 dan dipertegas dengan kurikulum SMK edisi 2004, serta yang terakhir tetap diberlakukan pada kurikulum KTSP. Kegiatan PRAKERIN ini termasuk program intrakurikuler yang wajib dan harus dilaksanakan oleh setiap siswa diberbagai daerah agar setiap siswa lulusan SMK mempunyai suatu pengalaman dalam dunia usaha sebelum memasuki dunia usaha tersebut secara nyata setelah lulus sekolah.
Direktorat Pendidikan Sekolah Menegah Kejuruan berharap Pendidikan Sistem Ganda (PSG) ini bisa melahirkan tamatan yang mempunyai keterampilan dan kemampuan untuk menghadapi dunia kerja/dunia usaha. Namun sesuai dengan pengamatan dan penilitian Direktorat Pendidikan Sekolah Menegah Kejuruan. Pola pola penyelenggaraan pada Sekolah Menengah Kejuruan ini belum secara total dapat menghasilkan tamatan sebagaimana yang diharapkan. Hal tersebut terjadi karena setiap siswa dan siswi mempunyai tingkat kesadaran dan karakter yang berbeda-beda. Bukan hanya itu saja, tingkat pembelajaran yang kurang kondusif dan kedisiplinan pada sekolahpun memicu terhambatnya pelaksanaan pola yang telah dirumuskan oleh Lembaga Sekolah Menengah Kejuruan.
Pada SMK, siswa-siswi diwajibkan untuk melaksanakan kegiatan Prekerin selama 3 bulan atau kurang lebih 12 minggu. tak terkecuali Sekolah menengah Kejuruan Negeri 1 Karawang bahwa sebagaimana mestinya, setiap siswa tingkat XI pada awal semester diwajibkan untuk melaksanakan praktek kerja industri selama 3 bulan atau kurang lebih 12 minggu.
Adapun Praktek Kerja Industri yang saya laksanakan yaitu di Universitas Singaperbangsa Karawang yang beralamat di Jl. H.S Ronggowaluyo / Teluk Jambe Karawang. Yang mana pelaksanaan Praktek kerja Industri ini dimulai dari awal semester pada tanggal 1 Oktober 2012 sampai dengan 28 Desember 2012. Pelaksanaan Praktek Kerja Industri ini mempunyai maksud dan tujuan yang telah di tentukan sesuai dengan tujuan sekolah Menengah Negeri 1 Karawang.

1.2  TUJUAN PRAKERIN
Pada dasarnya kegiatan Prakerin yang ditujukan pada SMK merupakan suatu sistem pembelajaran yang dilaksanakan diluar proses belajar mengajar dan dilaksanakan pada perusahaan/instansi.
Tujuan Kegiatan Prakerin ini pada umumnya ditujukan sebagai landasan untuk meningkatkan keterampilan dan kemampuan serta pengetahuan siswa  yang pada akhirnya menghasilkan tamatan yang siap untuk menghadapi dunia kerja/dunia usaha. Dan setelah melaksanakan kegiatan prakerin siswa diharapkan mendapat pengalaman yang mencakup dunia kerja yang menjadi bekal agar siswa dan siswi siap untuk bekerja secara mandiri dan mampu bekerja sama dengan orang lain dalam satu tim serta mengembangkan potensi dan keahlian sesuai dengan minat dan bakatnya masing-masing.
Adapun tujuan saya melakukan kegiatan PRAKERIN secara khusus adalah :
1.      Sebagai salah satu tugas yang didiberikan oleh Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Karawang.
2.      Sebagai salah satu syarat untuk mengikuti UAS dan Uji Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan.
3.      Sebagai salah satu syarat untuk naik ke kelas XII.
4.      Untuk menambah wawasan baru sebagai bekal untuk menghadapi dunia usaha secara nyata.
5.      Untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan bekerja.
6.      Prakerin dapat digunakan sebagai media untuk menjalin relasi yang erat dan baik, antara siswa, sekolah, dan dunia usaha yang pada akhirnya bisa berguna bagi siswa dan siswi yang akan datang.
7.      Sebagai pangalaman agar siswa dan siswi dapat bekerjasama satu sama lain didunia kerja nanti.
1.3  TUJUAN PEMBUATAN LAPORAN
Sesuai kurikulum yang berlaku di SMK pada umumnya, sebagaimana mestinya bahwa siswa tingkat XI yang telah selesai melaksanakan kegiatan Prekerin pada perusahaan atau instansi lembaga yang lain diwajibkan untuk membuat sebuah karya tulis yang berbentuk laporan kerja yang disusun sedemikian rapih dan benar. Adapan tujuan umum yang diharapkan saya, yang dapat tercapai dalam menyusun laporan prakerin adalah :
1.      Sebagai tanda bukti bahwa siswa telah melaksanakan Praktik Kerja Industri.
2.      Sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan sertifikat dari dunia usaha.
3.      Untuk melatih keterampilan siswa dalam membuat sebuah karya tulis atau laporan.
4.      Sebagai dokumen atau catatan siswa yang akan dijadikan sebagai bahan ujian penilaian.
5.      Sebagai bahan pembelajaran di sekolah.
6.      Sebagai salah satu referensi belajar dalam bidang komputer.
7.      Untuk mengetahui perkembangan siswa selama mengikuti Praktek Kerja Industri.
8.      Nilai dari laporan ini digunakan sebagai syarat untuk naik ke kelas XII.
9.      Nilai dari laporan ini digunakan sebagai pertimbangan untuk kelulusan di kelas XII nanti.
1.4  METODE PENYUSUNAN LAPORAN
Dalam pembuatan laporan Praktik Kerja Industri ini menggunakan beberapa metode kegiatan yang dilakukan selama penyusunan laporan ini. Ada beberapa metode yang dilakukan yaitu :
1.      Praktik Kerja
Metode ini berdasarkan atas pengalaman kerja secara langsung, selama kegiatan Praktik Kerja Industri di Universitas Singaperbangsa Karawang.
2.      Wawancara
Yaitu dengan cara tanya jawab langsung dengan pembimbing saya dari Universitas Singaperbangsa Karawang.
3.      Study Literatur
Yaitu membaca buku yang berhubungan dengan masalah yang dihadapi atau yang akan dibahas.

1.5  SISTEMATIKA LAPORAN
Cover
LEMBAR PENGESAHAN DU/DI
LEMBAR PENGESAHAN Sekolah
Motto
Kata Pengantar
Daftar Isi
BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Prakerin (Praktek Kerja Industri)
1.2. Tujuan Prakerin
1.3. Tujuan Pembuatan Laporan
1.4. Metode Penyusunan Laporan
1.5. Sistematika Laporan
BAB II
1.      TINJAUAN UMUM
2.1.1.      Sejarah Singkat Perusahaan/Instansi/Lembaga
2.1.2.      Luas Tanah dan Bangunan
2.1.3.      Struktur Organisasi Perusahaan/Instansi/Lembaga
2.1.4.      Tata Cara Penerimaan Asisten Dosen dan Jumlah Asisten Dosen
2.1.5.      Tata Tertib Universitas
2.      TINJAUAN KHUSUS
2.2.1.      Uraian Tentang Unit Kerja/Seksi
2.2.1.1. Peran Dan Kegiatan Unit Kerja/Seksi
2.2.1.2. Struktur Unit Kerja/Seksi
2.2.2.      Kegiatan Prakerin
2.2.2.1. Penjelasan Kegiatan Prakerin
2.2.2.2. Hal-Hal Yang Dipelajari
BAB III
PELAKSANAAN PRAKERIN
3.1. Absensi
3.2. Jurnal
BAB IV
PENUTUP
4.1. Kesimpulan
4.2. Saran